Tentang   |   Kursus   |   Forum   |      
Indo   |   Eng   |   Daftar atau Masuk

BALI KENCANA DEV

Profesional Website & Mobile App Development

Kategori


  • Semua Kategori  
  • Wedding / Invitation  
  • E-Commerce  
  • Company Profile  
  • Mobile App  
  • Landing Page  

Project Kami


  • Portofolio 1
    Portofolio 2
    Portofolio 3

 

  18 April 2022
  Admin
  3
...
5 Alasan Mengapa Brand Anda Perlu Aplikasi Mobile

Sudah bukan rahasia lagi jika perilaku konsumen terus berevolusi. Demi terus mempertahankan dan menjaring ketertarikan konsumen, sebuah bisnis butuh beradaptasi dengan perubahan perilaku konsumen dan menyusun strategi agar selalu berada di tempat konsumen mereka berada. Hasilnya, perusahaan-perusahaan mulai berbondong-bondong membuat aplikasi mobile sebagai salah satu perangkat bisnis dan aset mereka.Jika dalam pikiran Anda aplikasi mobile secara eksklusif hadir sebagai perangkat bisnis milik perusahaan besar seperti Amazon atau Shopee, pendapat Anda kurang tepat. Belakangan ini, semakin banyak perusahaan sedang dan kecil mulai berinvestasi ke aplikasi mobile. Tren banyak perusahaan kecil ke sedang beralih ke aplikasi mobile sendiri telah diperkirakan sebelumnya. Menurut perkiraan tersebut, antara tahun 2016 hingga 2020, pengunduhan aplikasi mobile bisa mencapai angka 284 juta. Tak hanya itu, permintaan perusahaan untuk pengembangan aplikasi meningkat dari 23% di tahun 2014 menjadi 32% di tahun 2016.Apa saja yang mendorong banyak perusahaan beralih menginventasikan modal mereka untuk mengembangkan aplikasi mobile? Berikut 5 keuntungan memiliki aplikasi mobile bagi brand.Visibility brand Anda MeningkatSebuah aplikasi mobile brand Anda dapat meningkatkan visibility brand. Aplikasi mobile ibarat sebuah papan reklame, Anda dapat melakukan apa pun sesuai dengan kebutuhan Anda. Tentu saja Anda ingin aplikasi brand Anda bisa berfungsi dengan baik, ramah pengguna, menarik, dan informatif. Namun tujuan utama sebenarnya pembuatan aplikasi mobile adalah membangun aplikasi yang memiliki fitur-fitur penting sehingga pelanggan Anda menyukainya.Semakin sering pengguna menggunakan aplikasi Anda, semakin cepat mereka memutuskan untuk memesan produk atau layanan Anda. Dalam bidang periklanan ini disebut “effective frequency” atau frekuensi efektif yakni kondisi di mana seorang konsumen yang mendengar dan melihat brand Anda sekitar 20 kali akan mengenali sebuah brand.Data statistik yang dirilis oleh Global Web Index melaporkan jika penduduk Indonesia rata-rata menghabiskan sekitar 8 jam 36 menit per hari untuk mengakses internet dari berbagai perangkat dan 91% dari responden memilih perangkat ponsel pintar sebagai pilihan utama. Ini berarti peluang Anda untuk menjamin visibility brand menjadi jauh lebih besar. Apalagi jika Anda turut mempertimbangkan kondisi pikiran seorang individu yang cenderung secara tidak sadar merekam setiap teks, gambar, atau ikon aplikasi yang menarik. Dengan membuat aplikasi yang baik serta menyertakan ikon yang tepat, Anda telah menjamin kualitas visibility brand yang tinggi.Menciptakan Kanal Marketing LangsungAplikasi sendiri memiliki banyak fungsi bangi pengguna. Tak hanya berfungsi sebagai pemberi informasi mengenai produk atau layanan brand Anda, aplikasi juga bisa menghadirkan formular pemesanan, fitur pencarian, messenger, berita, dan banyak lainnya.Salah satu manfaat terbesar memiliki aplikasi bagi brand adalah semua informasi yang ingin Anda berikan kepada pelanggan, termasuk penjualan dan promosi khusus, dapat Anda hadirkan secara langsung tanpa mengandalkan pihak ketiga. Apalagi jika Anda mengandalkan fitur push notification yang memungkinkan Anda semakin dekat dengan pelanggan dan memudahkan mereka mengingat produk atau layanan Anda kapan pun Anda inginkan.Meningkatkan Interaksi dengan KonsumenBaik Anda menjual bunga atau menawarkan layanan penjualan bahan baku makanan, pelanggan Anda membutuhkan cara untuk menghubungi Anda. Memiliki fitur chat (atau help desk) dalam aplikasi Anda akan meningkatkan kualitas interaksi Anda sebagai brand terhadap konsumen. Ambil contoh OpenTable, sebuah layanan yang menggunakan model bisnis dengan fokus terhadap prinsip tersebut. Alih-alih menelepon restoran untuk mendapatkan meja, Anda dapat memesannya dengan kurang dari lima kali klik di platform mereka.Menunjukkan Bahwa Anda Menghargai Konsumen AndaBicara soal kepuasan pelanggan, bagaimana jika Anda memanfaatkan aplikasi Anda untuk program loyalitas brand? Daripada mengandalkan selembar kartu untuk mengumpulkan poin, buat pelanggan dapat mengumpulkan poin hadiah mereka melalui aplikasi. Hasilnya? Bisa dipastikan Anda mendapatkan jumlah pengunduhan aplikasi dan pelanggan yang tertarik dengan kemudahan penambahan value brand Anda.Membuat Brand Anda Tampak Lebih Menonjol Dibanding KompetitorStigma yang menyatakan bahwa aplikasi mobile hanya milik perusahaan besar, walau salah, masih langgeng di masyarakat luas. Oleh karenanya, belum banyak perusahaan sedang atau kecil yang memberanikan diri membuat aplikasi mobile. Jika Anda memiliki perusahaan sedang atau kecil, Anda bisa memanfaatkan hal tersebut. Anda bisa terlihat lebih unggul daripada komepetitor Anda dengan aplikasi mobile. Jadilah orang yang pertama yang menawarkan aplikasi mobile bagi pelanggan Anda. Dengan demikian, para pelanggan Anda cenderung membangun ekspektasi bahwa brand Anda selalu selangkah lebih di depan dibanding brand lain.Pada dasarnya aplikasi merupakan sebuah perpanjangan tangan dari sebuah brand sekaligus menjadi sarana sebuah brand bisa berkomunikasi langsung dengan pelanggan. Kalau Anda merasa situs web cukup menawarkan nilai yang penting bagi tujuan brand Anda, mungkin aplikasi bukanlah pilihan investasi terbaik. Namun perlu Anda ingat, pelanggan cenderung menginginkan pengalaman yang sangat personal. Oleh karenanya, perubahan perilaku konsumen selama satu dekade terakhir merupakan peluang besar bagi pengembangan strategi pemasaran berbasis aplikasi.

Read More  
  17 April 2022
  Admin
  3
...
Apa itu Laravel Dan Keunggulannya

Pengembangan website akan terasa lebih mudah jika menggunakan tool yang tepat. Contohnya pemilihan framework php yang akan digunakanFramework yang baik adalah framework yang sesuai dengan kebutuhan aplikasi web yang akan Anda bangun. Tidak hanya itu, framework juga harus bisa menyederhanakan proses pembuatan dan menghasilkan performa yang aplikasi web yang lebih maksimal.Banyak jenis framework php yang ada pada saat ini  , diantaranya : CakePHP , CodeIgniter , Yii , Symphony, Laravel, Zend Framework dll.Nah! Salah satu framework yang sangat populer saat ini adalah Laravel. Framework ini terkenal kesederhanaannya dan menghasilkan aplikasi web yang powerful.Artikel ini akan membahas soal apa itu Laravel, manfaat Laravel, fitur-fitur Laravel, hingga tips Laravel untuk pemula.Anda pasti tahu bahasa pemrograman PHP? Laravel adalah satu-satunya framework yang membantu Anda untuk memaksimalkan penggunaan PHP di dalam proses pengembangan website. PHP menjadi bahasa pemrograman yang sangat dinamis, tapi semenjak adanya Laravel, dia menjadi lebih powerful, cepat, aman, dan simpel. Setiap rilis versi terbaru, Laravel  selalu memunculkan teknologi baru di antara framework PHP lainnya.Source: www.maxoffsky.com Laravel diluncurkan sejak tahun 2011 dan mengalami pertumbuhan yang cukup eksponensial. Di tahun 2015, Laravel adalah framework yang paling banyak mendapatkan bintang di Github. Sekarang framework ini menjadi salah satu yang populer di dunia, tidak terkecuali di Indonesia. Laravel fokus di bagian end-user, yang berarti fokus pada kejelasan dan kesederhanaan, baik penulisan maupun tampilan, serta menghasilkan fungsionalitas aplikasi web yang bekerja sebagaimana mestinya. Hal ini membuat developer maupun perusahaan menggunakan framework ini untuk membangun apa pun, mulai dari proyek kecil hingga skala perusahaan kelas atas.Laravel mengubah pengembangan website menjadi lebih elegan, ekspresif, dan menyenangkan, sesuai dengan jargonnya “The PHP Framework For Web Artisans”. Selain itu, Laravel juga mempermudah proses pengembangan website dengan bantuan beberapa fitur unggulan, seperti Template Engine, Routing, dan Modularity.Manfaat Laravel untuk Proses Pengembangan WebsiteLaravel menawarkan beberapa keuntungan ketika Anda mengembangkan website menggunakan dasar framework ini.Pertama, website menjadi lebih scalable (mudah dikembangkan).Kedua, terdapat namespace dan tampilan yang membantu Anda untuk mengorganisir dan mengatur sumber daya website. Ketiga, proses pengembangan menjadi lebih cepat sehingga menghemat waktu karena Laravel dapat dikombinasikan dengan beberapa komponen dari framework lain untuk mengembangkan website.Source: www.laracast.com 2 Tools Andalan LaravelSelain itu, ada dua tools Laravel yang jarang dimiliki oleh framework lain (kecuali Symphony), yaitu Composer dan Artisan. Apa kegunaan masing-masing dari tool tersebut?1. ComposerComposer merupakan tool yang di dalamnya terdapat dependencies dan kumpulan library. Seluruh dependencies disimpan menggunakan format file composer.json sehingga dapat ditempatkan di dalam folder utama website. Inilah mengapa composer terkadang dikenal dengan dependencies management.Pertanyaannya lain, apa itu dependencies management?Misalnya Anda mempunyai sebuah website yang membutuhkan sebuah library. Saya ambil contoh library untuk mengimplementasikan validasi dan proteksi untuk spamming, yaitu Google reCaptcha.Tentu saja untuk menyediakan Google reCaptcha tidak bisa menggunakan satu library saja, tapi membutuhkan beberapa library. Anda tidak mungkin menginstall satu per satu library, kan?Nah! Composer membantu Anda untuk menginstall library yang dibutuhkan oleh library Google reCaptcha. Jadi jika menggunakan composer Anda tinggal menginstall library Google reCaptcha dan secara otomatis library lain akan terinstall.Begitu pun ketika ingin memperbarui library, Anda cukup menggunakan perintah “$ composer update” dan satu per satu library akan diperbarui secara otomatis.2. ArtisanSudah pernah mendengar ini? Artisan merupakan command line interface yang dimiliki oleh Laravel. Artisan mencakup sekumpulan perintah yang membantu Anda untuk membangun sebuah website atau aplikasi web.Kumpulan perintah Artisan juga termasuk penggabungan dengan framework Symphony yang menghasilkan fitur add-on di Laravel 5.1 (sekarang sudah masuk ke versi Laravel 5.8). Dengan adanya fitur add-on, Anda bisa menambahkan berbagai macam fitur baru ke Laravel.Fitur-Fitur Laravel LainnyaLaravel mempunyai berbagai macam fitur yang tidak semua framework menyediakannya. Apalagi Laravel adalah framework yang modern sehingga Anda dapat melakukan berbagai hal menggunakan framework ini seperti proses otentifikasi terbaru.Berikut ini beberapa fitur Laravel yang perlu Anda ketahui.Blade Template EngineLaravel menggunakan Blade. Blade merupakan template engine untuk mendesain layout yang unik. Layout yang didesain dapat digunakan di tampilan lain sehingga menyediakan konsistensi desain dan struktur selama proses pengembangan..Dibandingkan dengan template engine lain, Blade mempunyai kelebihan: tidak membatasi pengembang untuk menggunakan kode PHP biasa di dalam tampilan; desain tampilan blade akan tetap di-cache sampai dengan ada modifikasi.RoutingDi Laravel, semua request dipetakan dengan bantuan rute. Dasar dari routing adalah merutekan request ke kontroler terkait. Routing ini dianggap dapat mempermudah pengembangan website dan meningkatkan performanya.Setidaknya ada tiga kategori routing di Laravel, yaitu basic routing, route parameters, dan named routes.ModularitySeperti yang sudah dibahas di bagian sebelumnya, di dalam Laravel terdapat kumpulan modul dan library yang terkait dengan composer. Fitur ini membantu Anda untuk menyempurnakan dan meningkatkan fungsionalitas dari website yang dibangun, serta mempermudah proses update.TestabilityLaravel dibangun dengan fitur proses pengecekan yang cukup lengkap. Framework ini mendukung proses pengecekan dengan PHPUnit dan file phpunit.xml yang dapat disesuaikan dengan aplikasi web yang sedang dibangun.Framework ini juga dibangun menggunakan metode pembantu yang nyaman. Metode ini memungkinkan Anda untuk menguji website secara ekspresif.Query Builder and ORMLaravel database query builder menyediakan  antarmuka yang lancar untuk membuat dan menjalankan database query. Fitur ini dapat digunakan untuk menjalankan berbagai operasi database di dalam website dan mendukung berbagai sistem database.AuthenticationLaravel membuat pengimplementasian otentikasi menjadi sangat sederhana. Seluruh proses konfigurasi otentikasi sudah berjalan secara otomatis.Anda bisa menemukan file konfigurasi otentikasi ini di ‘config/auth.php’. Di dalam file ini terdapat beberapa opsi otentifikasi yang sudah terdokumentasikan dengan baik dan sewaktu-waktu dapat Anda sesuaikan dengan kebutuhan sistem.Schema BuilderClass Laravel Schema menyediakan database agnostic untuk memanipulasi tabel. Schema ini berjalan baik di berbagai tipe database yang didukung Laravel dan mempunyai API yang sama di seluruh sistem.Configuration Management FeaturesSeluruh file konfigurasi Laravel disimpan di dalam direktori config. Setiap opsi didokumentasikan dengan baik. Jadi Anda tidak perlu khawatir untuk mengubah setiap konfigurasi yang tersedia.E-mail ClassLaravel menyediakan API beberapa library SwiftMailer yang cukup populer dengan koneksi ke SMTP, Postmark, Mailgun, SparkPost, Amazon SES, dan sendmail. Fitur ini memungkinkan Anda untuk mengirimkan email dengan cepat melalui aplikasi lokal maupun layanan cloud.RedisLaravel menggunakan Redis untuk menghubungkan antara sesi yang sudah ada dengan cache general-purpose. Redis terkoneksi dengan session secara langsung.Redis merupakan aplikasi open source yang menyimpan key-value. Redis juga sering dikenal dengan server struktur data yang dapat menyimpan key dengan tipe strings, hashes, lists, sets, dan sorted sets.Event and Command BusLaravel Command Bus menyediakan metode pengumpulan tugas yang dibutuhkan aplikasi supaya dapat berjalan secara simpel dan perintah yang mudah dimengerti. Itulah tadi beberapa fitur yang dimiliki oleh Laravel dan belum tentu bisa Anda temui di framework lain. Framework ini cukup menarik dan sangat cocok untuk membuat sistem dengan skala besar.Laravel Add-On PackageSalah satu kelebihan menggunakan Laravel Add-On Package adalah mengizinkan Anda untuk menggunakan berbagai macam fitur tambahan. Fitur ini dapat Anda gunakan sebagai aplikasi hosting termasuk routing, migration, test, views, dan beberapa fitur yang sangat berguna lainnya. Keuntungan lain penggunaan package adalah prinsip ‘Don’t Repeat Yourself (DRY)’.Ada banyak sekali packages untuk Laravel yang membuat aplikasi menjadi lebih cepat dan kencang, memperketat keamanan dan performanya juga. Saya akan sedikit membahas mengenai beberapa packages Laravel yang perlu Anda ketahui dan sering dipakai di aplikasi Laravel pada umumnya.1. SpatieBentuk aturan dan permission sangat penting di berbagai macam aplikasi web. Laravel sendiri juga mempunyai berbagai macam package yang bisa mendukung bentuk aturan dan permission. Bahkan packages tersebut dapat meningkatkan efektifitas dari kode program. Salah satu package yang disarankan adalah Spatie Roles & Permission.Beberapa kelebihan dari Spatie adalah SpatieRoles, permissions, middleware, permissions langsung, terdiri banyak instruksi Blade, dan perintah Artisan2. EntrustPackage ini menyediakan cara yang fleksibel untuk menambahkan Role-based Permission untuk aplikasi Laravel 5. Di dalam package ini setidaknya terdapat empat tabel: tabel roles untuk menyimpan role records, tabel permissions untuk menyimpan permission record, tabel role_user untuk menyimpan one-to-many relations di antara roles dan users, tabel permission_tole untuk menyimpan relasi many-to-many di antara roles dan permissions.3. Laravel User VerificationPackage User Verification memungkinkan Anda untuk menangani verifikasi user dan memvalidasi email. Fitur ini juga menghasilkan dan menyimpan token verifikasi untuk user yang sudah teregistrasi, mengirim,mengatur antrian email dengan link token verifikasi, menangani token verifikasi, dan menandai user yang terpercaya. Package User Verification ini juga menyediakan fungsionalitas, contohnya pemeriksaan rute middleware.4. Migration GeneratorMigration Generator merupakan paket Laravel yang dapat Anda gunakan untuk proses migrasi dari database yang sudah ada. Di dalamnya terdapat juga indeks dan foreign keys. Proses migrasi untuk seluruh tabel yang ada di dalam database dapat Anda lakukan hanya dengan menjalankan package ini di dalam aplikasi Laravel.5. Laravel DebugbarLaravel Debugbar merupakan package populer Laravel lain yang membantu user untuk menambahkan toolbar developer di dalam aplikasi. Paket ini berguna khusus untuk tujuan debugging.Ada banyak sekali opsi yang tersedia di dalam Debugbar. Fitur yang ada di dalamnya akan membantu Anda untuk menunjukkan seluruh query yang tersedia di dalam aplikasi –semuanya terkait dengan rute.Laravel Debugbar juga akan menampilkan seluruh template yang sudah pernah dirender dan juga parameter yang sudah Anda pakai sebelumnya ketika Anda menjalankannya.Anda dapat menambahkan pesan tambahan menggunakan Facade, dan itu akan muncul di bagian bawah tab ‘Messages’ di Laravel Debugbar.

Read More  
  23 November 2021
  Admin
  3
...
Apa saja 10 tools untuk membuat website responsive?

1.Gridset Gridset adalah tools yang membantu web designer and developer dalam mendesain, menciptakan prototype dan membangun layout grid yang responsif untuk proyek situs mereka.Grid juga bisa membantu menciptakan grid yang Anda perlukan, dari grid reguler hingga grid yang biasa ada di framework CSS.Gridset juga bisa digunakan untuk berbagai CMS seperti Joomla, Drupal, dan WordPress, juga bisa berjalan lancar di aplikasi pengolah grafis seperti Photoshop dan Fireworks.2. WirefyWirefy adalah tools yang fokusnya adalah membuat wireframe. Dengan pengetahuan CSS dan HTML, cukup mudah untuk mulai membangun wireframe tanpa repot dengan kalkulasi yang memusingkan.Wirefy sendiri sebenarnya hanyalah sekumpulan snippet HTML dan template yang dapat diskalakan di berbagai perangkat. Jika Anda adalah seorang pengembang atau desainer, menggunakan wireframe menggunakan Wirefy adalah opsi yang layak dicoba.3. Adobe Edge InspectIngin memeriksa responsivitas situs, tapi perangkat yang tersedia terbatas? Anda bisa menggunakan Adobe Edge Inspect.Dengan tool satu ini, Anda bisa melihat bagaimana situs Anda berjalan di berbagai perangkat. Sistemnya mirip dengan simulasi; Anda menjalankan situs seolah-olah perangkat yang Anda pakai benar-benar ada.Adobe Edge Inspect sendiri menyediakan simulasi berupa iPad, Droid X, iPhone, Nexus, dan sejumlah perangkat lainnya.4. Gumby 2Dibangun menggunakan preprosesor Sass, Gumby 2 adalah sebuah framework responsif yang mudah diunduh dan diatur sesuai kebutuhan Anda.Anda dapat mendesain gambar yang responsif dan embed video dengan rasio yang otomatis menyesuaikan diri. Ada pula tools lain seperti grid, form, berbagai tombol dan switch, tab, dan template siap pakai.5. Adobe Edge ReflowEdge Reflow adalah sebuah tool yang akan sangat membantu Anda menciptakan situs responsif tanpa mengurangi keindahan desain. Anda bisa mengkonversi desain yang masih berupa PSD menjadi format HTML dan CSS, lalu menyesuaikannya agar responsif di Reflow.Reflow bisa membantu Anda mendesain situs secara visual. Anda mungkin membutuhkan pengetahuan dasar seputar HTML dan CSS, tetapi sisanya bisa menggunakan Reflow ini.6. BootstrapBootstrap adalah sebuah platform pengembangan situs dengan framework HTML, CSS, dan JS, yang penting dalam mengembangkan situs yang efektif dan efisien.Dibuat di Twitter oleh Mark Otto dan Jacob Thornton, platform ini didesain untuk beradaptasi dengan desktop, tablet, dan ponsel pintar terbaru.7. InvisionInvision App tidak berperan secara langsung dalam pengembangan situs responsif. Tools ini merupakan senjata Anda untuk mengkomunikasikan desain dan transisi desain pada tim Anda. Ini akan membantu Anda untuk bereksperimen terhadap desain secara real time dan bersama-sama, meskipun Anda dan tim berjauhan.8. Export KitPhotoshop kerap digunakan untuk mendesain situs. Karena versatilitasnya ini, tak sedikit orang masih menggunakannya, meskipun perangkat pendesain situs lain sudah ada.Malah kini desain situs dengan Photoshop semakin mudah, karena ada tool bernama Export Kit. Tool ini dapat membantu mengkonversi desain Anda dari .psd menjadi HTML, CSS, WordPress, dan format populer lainnya.9. UXpinUxPin adalah sebuah aplikasi pendesain dan kolaboratif, yang membantu Anda membuat desain situs secara bersama-sama dan interaktif. Tool ini berisi banyak sekali elemen desain dan elemen UI siap pakai.10. MarvelMarvel adalah sebuah tool online hebat yang membantu desain dalam membuat prototipe aplikasi mobile dan project situs. Tool ini berbasis web dan tidak membutuhkan kemampuan coding yang tinggi.Menurut Marvel, aplikasi ini dapat membantu Anda mengubah sketsa, gambar, dan bahkan mockup menjadi prototipe mobile dan web yang realistis.Perlu digarisbawahi: tool ini tidak mengubah sketsa Anda menjadi aplikasi yang sebenarnya, tool ini membantu Anda membuat sketsa atau konsep Anda menjadi sesuatu yang berwujud, meskipun tidak benar-benar berfungsi.Nah, demikian tadi 10 tools untuk membuat website responsive. Selamat mencoba!

Read More  
  23 November 2021
  Admin
  3
...
6 Alasan Mengapa Kamu Perlu Website

Kenapa Kamu Perlu WebsiteMeningkatkan KredibilitasDengan semakin banyaknya orang menggunakan internet sebagai wadah mencari informasi, kita harus manfaat dan memiliki website akan memberikan keuntungan tersendiri bagi para pelaku bisnis.Pelanggan atau customer tidak perlu mengecek usaha yang Anda lakukan secara manual.Cukup dengan melihat profil perusahaan dari website, cutomer dapat melihat sendiri seperti apa gambaran perusahaan yang Anda miliki.Semakin bagus dan menarik tampilan website yang Anda miliki, maka orang akan lebih percaya dengan bisnis yang Anda jalankan.Campaign MandiriDiwaktu - waktu tertentu anda bisa membuat campaign promo anda bisa untuk setiap launching product atau kolaborasi tertentuMenyimpan Data Customeranda bisa menyimpan data data customer juga untuk meningkatkan etention pembelian dengan memberikan promo promo menarik hanya untuk loyal customerLoyalty Pointsetiap pembelian di website customer bisa mendapatkan sejumlah point yang nantinya bisa ditukarkan untuk berbelanja kembali customer senang bisnis kamu tenangKonten Artikel kamu bisa bikin konten yang mendeskripsikan campaign atau produk andalan serta tips menarik untuk pelanggan stia kamu untuk meningkatkan seoMenambah Opsi Pembayaran semakin banyak opsi pembayaran maka akan memudahkan customer untuk melakukan pembayaran kamu bisa menambahkan e-wallet

Read More  
  23 November 2021
  Admin
  3
...
Apa itu UX dan UI dan apa bedanya

Apa itu UX /UI dan apa PerbedanyaUI dan UX seringkali disalahartikan sebagai hal yang sama oleh banyak orang atau pengertiannya terbalik satu sama lain. Walaupun begitu, kedua hal ini adalah dua hal yang saling berhubungan erat dan tidak bisa berdiri sendiri-sendiri.UI (User Interface) adalah seni dalam mendesign tampilan user interface suatu website atau aplikasi yang akan dibuat mau terlihat seperti apa dan berbentuk seperti apa nantinya yang diinginkan. Hal tersebut bisa mencakup beberapa hal seperti layout (tata letak), visual design (desain visual), dan branding. Juga berisi kombinasi berbagai macam konten (dokumen, teks, gambar, video, dan lainnya), form (tombol, label, text field, check box, drop-down list, desain grafis, dll), dan perilaku (apa yang terjadi jika user mengklik/menyeret/mengetik).UX (User Experience) adalah melalukan riset yang berkonsentrasi pada bagaimana sebuah produk dapat terasa nyaman, apakah produk aplikasi ato website itu bisa memecahkan masalah bagi user, apakah mudah digunakan, dan apakah tidak membingungkan user. ini lah beberapa konsentrasi yang harus bisa dipecahkan oleh para UX designer agar dapat memberikan kesan nyaman ke user sebagai pemakasi systemProduk dengan desain UX yang baik tentunya akan menciptakan pengalaman yang menyenangkan bagi para user.Perbedaan antara UI dan UXTujuan desainFokus desain UI adalah keindahan tampilan dan kerapian layout. Sementara itu, fokus desain UX adalah kepuasan yang diberi produk kepada para user. Desain UI akan mempengaruhi kesan terhadap produk sementara UX mempengaruhi pengalaman saat menggunakan produk.Proses desainProses desain UI dilakukan dengan riset desain yang menarik dan sesuai dengan konsep yang ingin dicapai. Para desainer perlu merancang model desain dengan membuat mock up. Kemudian proses desain UX dilakukan dengan riset pengguna sehingga bisa menyesuaikan dan memenuhi kebutuhan para targeted user. Proses ini jauh lebih sulit dan memiliki banyak tahapan. Begitu proses riset selesai, para desainer akan ke tahap berikutnya yaitu membuat wireframe dan prototype.KomponenKomponen yang membangun desain UI berfokus pada keindahan tampilan produksi. Komponen UI tersebut di antaranya meliputi warna, gambar dan video animasi, typography, buttons, dan visual interaksi lainnya. Sementara itu, komponen desain UX meliputi hampir seluruh komponen pada suatu produk seperti fitur-fitur, struktur desain, dan navigasi. Termasuk juga tampilan interface, copywriting, hingga branding, sehingga diperlukan kolaborasi tim untuk menghasilkan desain produk yang baik.Perbedaan Tujuan User Interface (UI) Membuat tampilan produk lebih menarik , sedangkan tujuan User Experience (UX)  Memberikan kenyamanan saat memakai produk Fokus User Interface (UI) Berfokus pada tampilan yang bagus, sedangkan fokus User Experience (UX) Berfokus pada kenyamanan penggunaElemen User Interface (UI) Animasi, typography, warna, video, buttons, dll , sedangkan elemen User Experience (UX) Usability, navigasi, struktur desain, fitur-fitur, interaction design, dll Based on User Interface (UI) Desain berdasarkan riset desain dan konsep produk, sedangkan based on User Experience (UX) Desain berdasarkan riset penggunaTools User Interface (UI) Spesifikasi utama desain grafis, seperti Flinto, Principle, Frames X, Adobe Illustrator sedangkan tool User Experience (UX) Spesifikasi utamanya prototyping seperti Sketch, InVision, Figma, Adobe XD, Axure.  Pre-building Berupa mock up sedangkan Pre-building User Experience (UX) Berupa wireframe dan prototype.Skills  User Interface (UI) yang dibutuhkan Desain grafis, creative thinking, convergent thinking, desain branding. sedangkan skill User Experience (UX) Riset, critical thinking, creative thinking, analysis, problem solving, wireframing.

Read More  
  22 November 2021
  Admin
  3
...
Mengetahui Pentingnya Desain UI dan UX untuk Bisnis

Mengetahui Pentingnya Desain UI dan UX untuk BisnisLalu, pentingkah desain yang baik untuk UI maupun UX bagi kegiatan bisnis yang dijalankan? IU dan UX yang tepat memiliki sejumlah arti penting berikut: 1. Mendukung Branding Produk dan JasaAplikasi perusahaan yang tampil menarik dan memukau sekaligus memberi kemudahan bagi pelanggan untuk menggunakanya. Sudah tentu menjadi representasi dari perusahaan dan produk maupun jasa yang disediakan. Sehingga secara tidak langsung dengan desain UI dan UX yang tepat maka memberi dukungan pada proses branding. 2. Menarik Minat PelangganAplikasi yang menarik dan memberi kenyamanan selama digunakan sudah tentu akan membuat pelanggan menyukainya. Hal ini tidak lain untuk menarik pelanggan menginstal aplikasi tersebut di perangkat tanpa ada keinginan untuk menghapusnya. Kenyamanan pengguna dalam memakai aplikasi tersebut kemudian mampu menarik minat dan loyalitas mereka. 3. Meningkatkan Jumlah PelangganLewat desain aplikasi yang tidak hanya menarik namun juga nyaman saat dijalankan atau digunakan, sudah tentu ulasannya akan sangat bagus dan hal ini menjadi magnet bagi pengguna baru. Melalui desain UI dan UX yang tepat maka jumlah pengguna atau pelanggan akan terus bertambah. Hal ini tentu berdampak baik bagi peningkatan profit perusahaan. 4. Mendukung Kemudahan dalam Penggunaan AplikasiDesain dari UI maupun UX yang maksimal akan membantu menjaga kepercayaan dan loyalitas pelanggan. Banyak pengguna menyedari kemudahan dalam menggunakan aplikasi tersebut. Kemudian akan memberi ulasan positif dan tidak ragu untuk merekomendasikan ke orang terdekat. Jumlah pengguna aplikasi yang meningkat tentu bagus untuk branding dan mendorong angka penjualan. 5. Memberi Pengalaman Terbaik pada PelangganUI dan UX yang terbaik pada dasarnya akan menyediakan aplikasi perusahaan yang menarik secara visual dan nyaman saat digunakan. Dua kombinasi yang membuat sebuah aplikasi tampil sempurna di mata pengguna. Oleh sebab itu desain pada UI dan UX yang baik akan memberi pengalaman terbaik pada pelanggan. Jadi, dari penjelasan diatas tentu paham betul pentingnya desain UI dan UX terhadap bisnis yang dijalankan. Supaya bisa tampil memukau saat hadir dalam versi virtual, jadi silahkan merekrut UI dan UX designer yang terbaik dan profesional.

Read More